Events

Event-Event Pariwisata Bulan Mei 2023 yang Seru untuk Dikunjungi


Setelah sempat lesu selama 2020-2021 karena pandemi Covid-19, perlahan sektor pariwisata di Indonesia mulai bergeliat kembali. Terutama ketika segala pintu perbatasan terbuka untuk tamu internasional. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara naik tajam dari 1,56 juta (2021) menjadi 5,47 juta (2022), atau meningkat 251,28%. Begitu pun arus perjalanan wisatawan domestik. 

Catatan positif tersebut cukup mengindikasikan bahwa orang-orang sudah kangen jalan-jalan. Meskipun di tengah pengetatan aturan perjalanan dengan kewajiban vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan.

Tak dimungkiri, pariwisata adalah salah satu sektor andalan Indonesia untuk pemulihan ekonomi nasional pascapandemi. Dari sekian subsektor, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam siaran pers kementerian (24/03/2023) mendorong pemerintah daerah berkolaborasi untuk mengembangkan dan promosi potensi pariwisata di daerah melalui pelaksanaan event.

Buat kamu yang senang datang ke konser musik, festival, karnaval, atau pameran budaya, berikut rekomendasi event-event menarik di bulan Mei 2023 yang layak banget buat kamu kunjungi:

1. Event Musik

Bali Rockin Blues Festival

Poster Bali Rockin Blues Festival 2023
Poster Bali Rockin Blues Festival 2023/Instagram Bali Rockin Blues Fest

Kegiatan tahunan di bidang seni musik yang telah masuk agenda agenda nasional Kharisma Event Nusantara (KEN) Kemenparekraf RI. Konser musik ini akan diselenggarakan pada 5-6 Mei 2023 di Pantai Mertasari, Sanur, Denpasar. Konser tersebut akan menampilkan musisi dengan genre blues, rock classic, rock n roll, maupun world fusion music dengan pondasi akar blues sebagai konektivitas komposisi dalam bermusik.

Deretan musisi dari dalam maupun luar Bali yang akan meramaikan festival ini antara lain BallBreaker, Arya X Project, Bali Guitar Mob, The Bardogs, Angus Agung Elevator, The Hydra, Stone Cold Killers, Bali Blues Brothers feat. Quino, Power Metal, dan Gugun feat Jolling Kribo. Sejumlah pelaku produk UMKM Kota Denpasar dan komunitas otomotif klasik Bali juga ikut mendukung pelaksanaan event ini.

2. Event Kuliner

Festival Durian Parigi Moutong

Festival Durian Parigi Moutong 2023
Festival Durian/Pemkab Parigi Moutong)

Siapa pencinta berat durian? Siapkan perjalananmu ke Parigi Moutong segera! Pada 19-20 Mei 2023 nanti, Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong akan menyelenggarakan festival durian bertaraf internasional. Lokasinya akan terpusat di Pantai Mosing, Desa Siney, Tinombo Selatan, berjarak sekitar 155 kilometer ke arah utara dari Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Parigi Moutong terkenal sebagai salah satu sentra durian terbesar di Pulau Sulawesi. Data terakhir BPS tahun 2022, potensi durian Parigi Moutong mencapai 30 ribu ton dari total luas panen 2.083 hektare. Di festival tersebut juga akan ada rangkaian kegiatan yang meriah, seperti pencanangan Kabupaten Parigi Moutong sebagai Kabupaten Durian, parade durian, kontes durian unggulan, pameran hasil olahan durian, bazar benih durian, hingga field trip ke kebun durian.

3. Event Olahraga

Dieng Orienteering Race 2023

Dieng Orienteering Race
Peserta Dieng Orienteering Race 2022 berlari di kawasan Candi Bima, Dieng/Kemenparekraf RI

Orienteering adalah kegiatan fisik yang memadukan kemampuan olahraga seperti berlari atau bersepeda berbasis keahlian navigasi darat, serta menyatukan otak dan otot dalam satu aktivitas. Setelah sukses di tahun sebelumnya, Kemenparekraf RI kembali mendukung Main Outdoor selaku penyelenggara untuk menggelar Dieng Orienteering Race 2023 pada tanggal 19-21 Mei 2023 dan berpusat di lapangan Candi Arjuna, Dieng, Banjarnegara.

Sasaran peserta tak hanya domestik, tetapi juga mancanegara. Kategori lomba yang tersedia adalah Foot Orienteering Individual and Relay (putra dan putri) serta Mountain Bike Orienteering (putra dan putri).

Sebagai bentuk sport tourism, Dieng Orienteering Race 2023 juga bertujuan untuk mempromosikan destinasi wisata alam dan budaya Dataran Tinggi Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah. Dalam event ini juga akan ada rangkaian acara lain, seperti Indonesia International Outdoor Festival Goes to Mountain, Indonesia Summer Camp 2023, Pendakian Bersama dan Aksi Bersih, serta Collaboration Event Road to Dieng Culture Festival 2023.

4. Event Seni

Pandanaran Art Festival 2023

Salah satu pengisi acara di Pandanaran Art Festival beberapa waktu lalu
Salah satu pengisi acara di Pandanaran Art Festival beberapa waktu lalu/MNC Play

Sempat vakum karena pandemi, Pemerintah Kota Semarang kembali menyelenggarakan Pandanaran Art Festival 2023 pada 5-7 Mei 2023. Acara ini juga masuk rangkaian peringatan Hari Jadi ke-476 Kota Semarang.

Pandanaran Art Festival 2023 akan menyuguhkan keragaman dan keindahan kesenian khas Semarang. Buat kamu yang saat tanggal tersebut sedang berada di ibu kota Provinsi Jawa Tengah itu, jangan lupa merapat ke Taman Indonesia Kaya, Mugassari, Semarang Selatan.

5. Event Karnaval

Semarang Night Carnival

Semarang Night Carnival 2022
Salah satu peserta Semarang Night Carnival tahun lalu/Pemprov Jawa Tengah

Masih di Kota Atlas, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Semarang juga akan menggelar Semarang Night Carnival pada 6 Mei 2023. Kegiatan ini juga telah masuk kalender karnaval tahunan Kemenparekraf RI. 

Bertempat di kawasan Simpang Lima Semarang, Semarang Night Carnival akan menampilkan tradisi khas budaya lokal dari setiap perwakilan kota, baik dalam maupun luar negeri. Kamu juga akan melihat para peserta memamerkan kostum-kostum unik dan atraksi tradisional dari masing-masing daerah.

6. Event Budaya

Bali Spirit Festival 2023

Sejumlah peserta kelas yoga di Bali Spirit Festival tahun lalu
Sejumlah peserta kelas yoga di Bali Spirit Festival tahun lalu/balispiritfestival.com

Bali Spirit Festival adalah festival yang menyatukan tiga aktivitas utama, yaitu yoga, musik, dan tarian, dan berlangsung pada 4-7 Mei 2023 di The Yoga Barn, Puri Padi Ubud, Gianyar. Acara tersebut akan mengemas ketiga atraksi itu ke dalam sebuah showcase holistic tourism, yang menonjolkan kesehatan hingga keberlanjutan lingkungan. Beberapa bentuknya antara lain menghadirkan makanan sehat, zero waste, hingga pendidikan berbasis humanisme.

Dalam situs resminya, Bali Spirit Festival bertujuan mewujudkan mantra inti Hindu Bali—Tri Hita Karana—untuk hidup selaras dengan lingkungan spiritual, sosial, dan alam. Festival ini akan menawarkan kamu banyak acara untuk diikuti, seperti lokakarya dan seminar interaktif, diskusi komunitas, pasar produk-produk UMKM, kelas yoga, konser musik, hingga tersedia pula zona aktivitas anak-anak.

Festival Budaya Isen Mulang 2023

Atraksi tari di Festival Budaya Isen Mulang, Kalimantan Tengah
Atraksi tari di Festival Budaya Isen Mulang, Kalimantan Tengah/Kemenparekraf RI

Seperti halnya Bali Rockin Blues Festival atau Jazz di Atas Awan, Festival Budaya Isen Mulang juga termasuk dalam kalender tahunan Kharisma Event Nusantara (KEN) Kemenparekraf RI. Dalam rangka menyambut Hari Jadi Provinsi Kalimantan Tengah, festival kebudayaan ini rencananya akan berlangsung pada 22-27 Mei 2023 di Kota Palangkaraya.

Berdasarkan reportase R. Ukirsari Manggalani untuk National Geographic Indonesia (2013), “Isen Mulang” dalam bahasa Dayak Ngaju berarti “pantang mundur”. Tujuannya untuk menampilkan dan mempromosikan keragaman budaya se-Kalimantan Tengah. Rangkaian kegiatan pengisi festival tersebut antara lain lomba-lomba kebudayaan hingga pameran produk-produk unggulan UMKM.

Jadi, mau pilih pergi ke event mana bulan Mei ini?


Kenali Indonesiamu lebih dekat melalui Instagram dan Facebook Fanpage kami.
Tertarik buat berbagi cerita? Ayo kirim tulisanmu.

Jika tidak dituliskan, bahkan cerita-cerita perjalanan paling dramatis sekali pun akhirnya akan hilang ditelan zaman.

Jika tidak dituliskan, bahkan cerita-cerita perjalanan paling dramatis sekali pun akhirnya akan hilang ditelan zaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Worth reading...
Industri Pariwisata Indonesia: Bersiap Menggeliat di Tahun 2023