Events

Memangnya Kita Perlu ke Luar Angkasa? Temukan Jawabannya di “Antero” Chapter Malang #1

Terlalu lama disilaukan “gegap gempita” politik dalam negeri bikin manusia-manusia Indonesia lupa kalau Bumi semakin padat. Sementara, di Amrik sana Elon Musk dan ilmuwan-ilmuwan di SpaceX sedang sibuk bikin wahana buat menjelajah antariksa mencari planet ramah manusia karena khawatir Bumi bakal semakin padat dan jadi tak layak huni lagi.

Nggak cuma pesawat-pesawat gede. Ada juga beredar gosip kalau mereka juga bikin wahana-wahana superkecil seukuran prangko yang bakal disuruh pergi ke sudut terjauh alam semesta!

Rencana perjalanan ke luar angkasa itu serius, Sob! Beberapa waktu lalu bahkan ada sebuah artikel di NatGeo yang berjudul “There’s Only One Way to For Humanity to Survice. Go to Mars.” Futuris Michio Kaku, dalam bukunya The Future of Humanity, sampai-sampai menuliskan bahwa suatu saat bakal ada pertunjukan balet di Mars.

Kenapa? Kehilangan kata-kata? Makanya sudah waktunya buat upgrade pengetahuan kamu tentang astronomi. Nggak bosan cuma mentok di hafalan tentang nama planet-planet di tata surya kita? Masa orang udah mikirin mau tinggal di Mars kamu masih lupa aja mana yang duluan, Uranus atau Neptunus?

Jadi, memangnya kita perlu ke luar angkasa?

Entahlah. Tapi jangan khawatir, pertanyaan itulah—bersama pertanyaan-pertanyaan turunannya—yang bakal dibahas saat sesi bincang-bincang di Antero Chapter Malang #1 yang bakal diadakan beberapa hari lagi.

Acara kolaborasi KokBisa dan Exempli Scientia (Exsci) ini bakal menghadirkan Dr. Chatief Kunjaya M.Sc., ahli bidang astronomi dan luar angkasa sekaligus mentor di Malang Astronomy Club, dan Ulwan Fakhri, stand-up comedian yang juga penggemar hal-hal berbau science and technology.

antero chapter malang #1

Karena KokBisa emang komit buat memasyarakatkan pengetahuan dengan cara bikin hal-hal scientific jadi menyenangkan, diskusinya bakal dikemas dengan fun. Kebayang ‘kan betapa serunya membicarakan nasib keantariksaan dunia di masa depan sama seorang ilmuwan dan stand-up comedian?

Antero Chapter Malang #1 bakal diadakan di Banquet Room MIPA Center, Universitas Brawijaya (UB) Malang, Jawa Timur, hari Minggu, 18 Maret 2018, pukul 11.30-15.30.

Siapa saja yang boleh ikutan Antero Chapter Malang #1?

Semua orang bisa ikutan Antero Chapter Malang #1—asal tertarik—dari mulai mereka yang suka bakso, suka sains, sampai mereka yang cuma penasaran aja sama KokBisa Kamu bisa daftar kapan pun asal belum tutup di sini. Tunggu apa lagi?!

Jika tidak dituliskan, bahkan cerita-cerita perjalanan paling dramatis sekali pun akhirnya akan hilang ditelan zaman.

Jika tidak dituliskan, bahkan cerita-cerita perjalanan paling dramatis sekali pun akhirnya akan hilang ditelan zaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *