7 Benda yang Bakal Berguna saat Traveling Musim Kemarau

Lagi nyusun rencana buat traveling musim kemarau? Kalau iya, kebetulan banget, nih. Soalnya, TelusuRI bakal kasih bocoran soal tujuh benda yang bakal berguna banget saat traveling musim kemarau. Swipe up!

1. Topi

Traveling musim kemarau, pastikan kamu selalu menyiapkan topi dalam tasmu. Kalau sewaktu-waktu mesti jalan kaki di bawah terik matahari, topi itu bakal jadi terasa berharga banget buatmu.

Sebenarnya, terserah kamu mau pakai topi model apa. Cuma, ada baiknya juga buat menyesuaikannya sama lokasi yang kamu tuju. Kalau di kota, topi baseball saja sudah cukup. Tapi, kalau kamu mau ke hutan, sebaiknya siapkan topi rimba.

musim kemarau
Santai di pantai via pexels.com/Pixabay

2. Botol air minum (yang ada isinya)

Traveling musim kemarau, kamu bakal jadi lebih cepat haus ketimbang traveling musim hujan. Makanya, supaya nggak dehidrasi sebaiknya kamu siapkan botol air minum—yang sudah diisi tentunya—dalam tas.

Bawa botol air minum juga bakal bikin perjalananmu lebih hemat. Karena botol itu bisa kamu isi di penginapan, kamu nggak perlu sering-sering beli air mineral di warung atau toserba.

3. Tabir surya

Kalau kulitmu sensitif, sebaiknya kamu bawa tabir surya pas jalan-jalan. Nekat nggak pakai tabir surya, bisa-bisa kamu pulang sebagai manusia hidung belang (karena kulit di sekitar hidungmu mengelupas).

Kalau mau yang tradisional—dan kalau mukamu lumayan tebal—kamu bisa pakai bedak pupur. Tapi, kalau mau yang lebih industrial, pakai tabir surya pabrikan saja.

4. Kacamata hitam

Karena matahari kadang-kadang bersinar terlalu terang pas musim kemarau, ada baiknya kalau kamu bawa kacamata hitam pas jalan-jalan. Nggak perlu yang mahal-mahal seperti Ray-Ban. Cukup yang murah-murah saja. Yang paling penting adalah kacamata itu bisa melindungi matamu dari kilau matahari.

Tapi, demi kenyamanan bersama, sebaiknya hindari memakai kacamata hitam pas malam-malam. Salah-salah kamu bakal kesandung dan menimpa orang sial yang kebetulan sedang berada di dekatmu.

musim kemarau
Kacamata via pexels.com/Nitin Dhumal

5. Petroleum jelly

Petroleum jelly ini fungsinya hampir sama kayak pelembap. Tapi, benda ini nggak cuma bisa menjaga kelembapan kulit, tapi juga bisa menghilangkan rasa gatal, mengobati kulit lecet, bahkan bisa juga dijadikan lip balm.

Benda ini sudah dijual secara luas. Kalau kamu berminat pengen beli, langsung cus aja ke apotek terdekat.

6. Handuk kecil

Traveling musim kemarau, kamu pasti bakalan jadi lebih sering mengeluarkan keringat. Tentu kamu perlu sesuatu buat mengelap keringat yang bercucuran itu.

Daripada ngabisin berlembar-lembar tisu, mending kamu bawa selembar handuk kecil ke mana-mana. Kalau keringatmu sudah tak tertahankan, kamu bisa langsung membersihkan muka atau anggota badanmu dengan handuk itu.

7. Buff

Buff juga sangat berguna pas traveling musim kemarau. Kalau kebetulan kamu lagi berada di tempat yang debunya mengepul, kamu bisa langsung memakai buff dan menjadikannya masker. Supaya sewaktu-waktu bisa dipakai, kamu bisa menaruh buff itu di leher seperti kalung.

Selamat traveling musim kemarau, Sob!


Kenali Indonesiamu lebih dekat melalui Instagram dan Facebook Fanpage TelusuRI.

Tertarik buat berbagi cerita? Ayo kirim tulisanmu.

Tinggalkan Komentar